Sabtu, 01 Desember 2012

Nikmatnya meraup laba dari IPO

Dari 20 emiten yang listing di tahun ini. Hanya 1 yg turun pd hari pertama.
Inilah sebabnya dikatakan secara historis 90% saham yg listing naik pada hari pertama.
Sehingga bagi trader jangka pendek sangat menguntungkan.

Jumat, 30 November 2012

Hadiah Mobil

Ya, Siapa yang nolak dikasi hadiah mobil gratis tis tis
Caranya mudah, buka rekening efek di BNI Securities anda sudah punya peluang memenangkan hadiah yang beragam berupa gadget keren sampai motor skutik.
Mau peluang lebih tinggi lagi, ajak ayah ibu oom tante teteh tetangga sahabat anda untuk buka rekening.
Makin banyak yg diajak makin tinggi peluangmu.

Segera hubungi BNI Securities Padang tel 0751 24311,  7822227, 085263753707


Sabtu, 24 November 2012

WASKITA KARYA IPO

Info Ringkas PT Waskita Karya (Persero) Tbk

Sodara Serumpun???

Malaysia yg katanya sodara serunpun semakin lama kian sok, tapi ini juga menimbulkan ingatan lama mengenai anekdot yg pernah saya baca bertahun2 yll. Di suatu negara Arab ada 2 orang Arab yg sedang berbincang2 dan ketika pesawat Garuda mendarat di bandara, dgn enteng salah seorang berujar: Tuh pesawat babu mendarat.

Anekdot ini serta perlakuan Malaysia memperlihatkan bahwa bangsa ini amat sangat di pandang rendah. Lalu kita mendadak uring2an dan lagu lama Ganyang Malaysia kembali berkumandang.

Sabar dulu bapak/ibu, sebelum buru2 ngamuk, tanyakan dulu kpd bangsa ini.
Adakah kita memperlakukan pahlawan devisa kita dengan baik?
Bagaimana dengan "pemerasan" yang mereka alami ketika pulang?

Jika sesama bangsa saja berlaku bagai serigala, bagaimana pula mengharapkan bangsa lain berlaku baik?

Wismilak, Info Ringkas IPO PT Wismilak Inti Makmur Tbk

Ini dia satu lagi emiten rokok yang akan melantai di Bursa Efek Indonesia.
Bagi yang belum punya rekening efek segera buka untuk mendapat kesempatan melakukan pesanan.


Online Trading Syariah

Sabtu, 10 November 2012

VGMC Vara investor Galau Menunggu Collaps




Benar, saya sedang galau.
Bukan karena memiliki CPS Gold VGMC
dan juga
Bukan karena eks kantor komunitas VGMC Padang persis disebelah kantor kami sehingga menjadi kompetitor bagi kami.

Namun kegalauan ini timbul karena banyaknya pertanyaan yang membandingkan investasi saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan CPS Gold VGMC.

Berikut penjelasan yg saya berikan:

    Kami yang setiap hari berada dalam lingkungan investasi pasar modal tentu saja mengetahui bahwa      VGMC tidak memiliki izin menghimpun dan mengelola dana. Nah , lalu kenapa VGMC bisa tetap  beroperasi?
Ternyata selagi belum ada yang melapor karena dirugikan, maka tak ada tindakan yg akan dilakukan oleh yang berwajib, toh deviden selama ini mash dibayar (sebelum okt 2012 ya?)

2. Dari segi return yg diterima investor
        Umumnya saham yg diperdagangkan BEI adalah saham biasa yg memiliki hak suara. Return yg diterima berupa deviden (jika perusahaan untung dan besaran deviden diputuska dalam RUPS)  dan jika harga saham yg anda miliki naik kemudian dijual anda mendapatkan capital gain namun jika harga saham yg anda miiki turun dan dijual maka yg terjadi adalah capital loss. Tidak ada jaminan besaran deviden serta capital gain.
contoh sukses: UNVR (Unilever) yg harganya 1 lot sekitar Rp.11.000.000,- pada tahun 1993 dan jika anda simpan saja, maka nilai sekarang setara dengan Rp.1.000.000.000 lebih. Jika di rata2 kan, return per tahun diatas 400%.
contoh gagal: PTRA emiten property yg mengalami kerugian terus menerus dan tidak  ada perbaikan sehingga delisting.
Secara sederhana jika prospek baik, penjualan naik, keuntungan  meningkat maka wajar harga saham suatu perusahaan juga naik.

sedangkan
       VGMC menjanjikan return bulanan serta bonus member get member yg spektakuler tanpa ada data kinerja keuangannya sehingga menimbulkan tanda tanya kewajaran hal ini.
Mari kita kaji lebih jauh:
- Freeport, tambang di tanah Papua pernah menjadi topik media massa karena hanya  memberikan 1 sd 2%  kpd pemerintah RI.
- ANTM (PT.Aneka Tambang) BUMN produsen emas dan nickel ini meski harga  emas naik justru   sahamnya turun, penyebab signifikan adalah turunnya harga nickel dibawah 50% dr high rekor nya.
- Jika anda membeli emas batangan dan menyimpan/memperdagangkannya apakah  anda bisa menghasilkan  return 10%  secara konsisten setiap bulan?
- Ada banyak resiko dalam bisnis pertambangan salah satunya cuaca. Jika curah hujan  tinggi alat berat yg digunakan akan berhenti beroperasi. Akibatnya tentu saja produksi dan penjualan setiap bulan ber fluktuasi. Apakah cuaca di lokasi tambang VGMC (itupun kalau ada) cerah sepanjang tahun? Jadi bagaimana  mungkin bisa memberi return konsisten setiap bulan?
- Jika bisnis ini (VGMC) memang benar2 bisa dijalankan, bukankah lembaga  perbankan di seluruh dunia  akan kalah bersaing dan bangkrut karena tak ada lagi deposan yg mau menempatkan dana di bank?
- Koperasi Langit Biru, Qurnia Subur Alam Raya, Pohon Mas, Wahana investasi Bersama Globalindo,  Investasi- Amanah1 adalah sederet kasus investasi dgn return diluar kewajaran yg sudah collaps.

Tak ada salahnya ber investasi, namun kewaspadaan dalam berinvestasi juga diperlukan.

Berikut beberapa link yg bermanfaat:

kampung berita investasi-amanah1
ajarilah.wordpress.com vgmc-dinyatakan-ilegal-menipu-scam-dan-penipuan
outletdinarsatgas-waspada-investasi
safalinaindonesia-surga-penipuan-berkedok-investasi
kontan lebih-baik-waspada-ketimbang-teperdaya

Jumat, 09 November 2012

Go Green

Sejak BBM langka terhitung sudah 5x saya mendatangi SPBU,
Hari Rabu 2x absen, bensin kosong.
Haru Kamis 2x absen, yg antri sepanjang tali baruak lbh baik ngalah nunggu besok.
Hari Jumat 1x absen, yg antri masih banyak juga, tapi krn saya bawa jerigen petugas tak mau melayani katanya instruksi dr Pertamina.
Mambana minta 1 liter pun tak dikasi, padahal saya bukan niat jualan BBM.

Untungnya saya sudah terbiasa bersepeda kemana2, jadi tak ambil pusing soal transport.

Loh, lalu ngapain repot bolak balik cari bensin?
Cuma utk persiapan genset, mengingat belakangan listrik cukup sering mati dan bensin di genset sudah kosong krn hari Rabu itu listrik mati,

Listrik mati, BBM langka. Ampunnnn, gimana mau kerja neh.

Lalu mengapa judul ccerita ini GO GREEN?
Coba seandainya pengguna sepeda banyak, pastilah konsumsi BBM tidak akan sebanyak sekarang. Masyarakat tak perlu pusing BBM naik, BBM itupun bisa digunakan untuk hal2 lebih produktif.

Mari mulai dgn langkah kecil, gunakan sepeda atau jalan kaki  utk transport jarak dekat, selain bersih anda mendapat bonus badan yg sehat,

Salam